Jenazah Ketua Dewan Pers Prof Azyumardi Azra Dimakamkan di TMP Kalibata Pagi Ini

Jenazah Prof. Azyumardi Azra tiba di tanah air.


Jakarta - Jenazah Profesor Azyumardi Azra, Ketua Dewan Pers dan Guru Besar UIN Jakarta dimakamkan di Komplek Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, Selasa (20/9/2022) 09.00 WIB.


Azyumardi Azra meninggal dunia di Selangor, Malaysia, Minggu (18/9/2022). Prof Azyumardi meninggal setelah terkena serangan jantung dalam penerbangan dari Jakarta menuju Kuala Lumpur.


Pihak keluarga menginformasikan, setelah disemayamkan di rumah duka yang berada di Kawasan Cireundeu, Ciputat, Tangerang Selatan, jenazah Profesor Azyumardi Azra, dibawa dari rumah duka menuju ke Komplek Kampus UIN Syarif Hidayatullah, Kampus I.


Setelah salat jenazah dari segenap Civitas Akademika UIN Syarif Hidayatullah dan juga mahasiswa serta masyarakat luas pada Selasa pagi, kemudian jenazah dibawa ke TMP Kalibata.


Dari Komplek Kampus UIN Syarif Hidayatullah, kemudian jenazah Profesor Azyumardi Azra akan dimakamkan di Komplek Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, Selasa (20/9/2022) 09.00 WIB


Inspektur upacara pemakaman Azyumardi adalah Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia Dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy. (*)



source https://www.fajarharapan.id/2022/09/jenazah-ketua-dewan-pers-prof-azyumardi.html
Jenazah Ketua Dewan Pers Prof Azyumardi Azra Dimakamkan di TMP Kalibata Pagi Ini Jenazah Ketua Dewan Pers Prof Azyumardi Azra Dimakamkan di TMP Kalibata Pagi Ini Reviewed by Thur Vans on September 19, 2022 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.